Tuhan Tahu

Mazmur 25:10 “Segala jalan TUHAN adalah kasih setia dan kebenaran bagi orang yang berpegang pada perjanjian-Nya dan peringatan-peringatan-Nya.”

Ketika Allah mengatakan tidak pada salah satu doa anda, anda selalu ingin mengingat ini: segala sesuatu yang Allah lakukan adalah demi kebaikan anda, dan Dia melakukannya karena Dia mengasihi anda. Alkitab berkata “Segala jalan TUHAN adalah kasih setia dan kebenaran” (Mazmur 25:10).

Tidaklah penting bagi anda untuk mengerti mengapa Allah mengatakan tidak; yang penting adlah mengingat bahwa tidak peduli bagaimana Allah menjawab doa anda, motivasi-Nya selalu Kasih.

Iblis ingin anda meragukan kasih Allah, jadi dia akan membisikkan kebohongan kepada anda: “Allah tidak mengasihimu. Dia tidak peduli padamu; jika tidak, Dia akan memberikan semua yang kamu inginkan!” Tetapi iblis itu pendusta, dan dia tidak pernah dimotivasi oleh kasihnya pada anda.

Dan kebenarannya, Allah terlalu mengasihi anda untuk memberikan semua yang anda minta. Mungkin apa yang anda inginkan akan menimbulkan konsekuensi buruk yang tidak bisa anda lihat saat ini, namun Allah bisa atau apa yang anda minta akan melemahkan kemampuan anda untuk menyelesaikan misi hidup anda.

Jadi Ketika Allah berkata tidak, anda punya tiga pilihan: Anda bisa menolaknya, membencinya, atau bersantai saja didalamnya.

Anda bisa melawan Allah dan menjawab dengan marah, “Baiklah, Tuhan, jika Engkau tidak mengikuti caraku, aku akan mengambil Tindakan sendiri.” Ketika anda melakukan itu, anda menolak untuk percata bahwa Allah memiliki perspektif dan rencana yang lebih besar.

Anda bisa marah pada Allah dengan kebencian dan pemberontakan. Beberapa orang menjalani seluruh hidupnya dalam kepahitan dan kesengsaraan karena mereka tidak menerima kenyataan bahwa Allah hanya melakukan apa yang baik dalam hidup kita.

Atau anda bisa percaya bahwa Allah mengasihi anda dan bersantai dalam kebaikan-Nya. Ketika anda percaya bahwa Allah selalu mengutamakan kepentingan terbaik anda, anda bisa melihat dengan pandangan baru pada hal-hal yang Dia lakukan yang tidak masuk akal.

Anda mungkin tidak mengerti jawaban Allah atas doa anda. Anda tidak perlu mengerti. Anda bisa berkata, “Bahkan dalam keadaan seperti ini, kasih Allah masih tetap ada”.

Tuhan yang memulihkan hidup kita

Jangan Menghakimi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *